6 Printer Canon Dengan Kemampuan Cetak A3 Terbaik dan Termurah

adsense 336x280
Printer A3 - Printer adalah alat cetak elektronik yang akan mengkonversi soft data dari komputer kedalam bentuk data berwujud. Di era digital saat ini, kebutuhan printer semakin bertambah terlebih merangkaknya dunia fotografi semakin menambah kebutuhan printer.

Printer-printer yang dijual dipasaran tentunya memiliki spesifikasi dan jenis yang berbeda. Ada printer khusus cetak dokument yang biasanya sanggup mencetak dokument berukuran A4, ada pula printer dimensi besar yang dapat mencetak dokument berukuran A3.

Printer A3 ini umumnya memiliki harga lebih mahal dari pada printer A4 karena resolusi pada printer ini cukup besar. Selain itu printer A3 biasanya dikhususkan untuk mencetak dokument berwarna seperti gambar atau kalender. Sehingga jumlah dan kualitas tinta serta headprint mengalami peningkatan.

Salah satu produk printer yang terkenal akan kualitasnya baik untuk mencetak dokument A4 atau A3 adalah Canon. Bagi anda yang sedang mencari beberapa produk printer A3 dengan harga murah, kami sudah siapkan rekomendasi printer A3 Canon terbaik dan termurah. Selengkapnya simak daftar dibawah.

1. Canon PIXMA IX 6560



Pertama, produk dengan label Canon PIXMA IX6560 menjadi menu pembuka kita. Resolusi maksimal yang bisa dicetak oleh printer ini adalah 9600 x 2400 dpi. Selain itu, kecepatan cetak juga tidak terlalu lama, untuk mencetak dokument berwarna, printrer ini melakukanya hingga 8,8 ipm atau 36 detik saat mencetak foto ukuran 4x6

Untuk koneksi, USB hi-speed 2.0 masih menjadi alasan. Yang menarik, ada koneksi LAN yang bisa anda sambungkan ke kabel telepon rumah untuk mengakses internet.

Printer ini dibanderol sekitar Rp 2.850.000,- memang cukup terjangkau untuk sekelas printer A3.

2. Canon PIXMA IX 7000

Selain tipe IX6560, Canon juga menghasdirkan varian Canon PIXMA IX7000. Secara spesifikasi kedua printer ini sama, namun pada IX 7000 kita akan menemui fitur Energy Star qualified. Fitur ini mampu menekan konsumsi daya printer hingga 50%.

Selain itu terdapat pula fitur easy print yang bisa mencetak dokument dengan mudah dari smartphone, hal ini bisa dilakukan karena IX7000 juga telah mendukung fitur wifi.

Untuk kecepatan, Canon PIXMA IX7000 mampu mencetak dokument monokrom 8,1 ipm sedangkan dokument berwarna sebesar 10,2 ipm. Harga printer ini berkisar sekitar Rp 4.898.000,-

3. Canon PIXMA IX 6870

Seri PIXMA IX masih berlanjut, pada IX 6870 juga beresolusi 9600 x 2400. Sehingga akan cukup tajam untuk mencetak dokument A3. Pada seri ini ada beberapa penambahan fitur antara lain Auto power On, yang akan mencetak otomatis saat perintah print datang dari komputer walau printer mati.

Selain itu ada pula fitur Air print, yaitu fitur yang memungkinkan pengguna IPhone melakukan pencetakan dokumen melalui gadget mereka. Fitur koneksi LAN juga tersedia pada tipe ini.

Untuk tinta, seri IX 6870 dilengkapi 5 vuah tinta dengan sistem individual ink system atau sistem infus. Sehingga akan lebih ekonomis. Harga Canon PIXMA IX 6870 sekitar Rp 3.800.000,-

4. Canon PIXMa IX 6770



Sama halnya seri IX 6870, seri ini menjadi seri pendahulu dari PIXMA IX6870. Dari segi spesifikasi hampir sama, namun pada Canon PIXMA IX 6770 tidak dilengkapi dengan fitur Air print.

Untuk konsumsi energi, tipe ini sudah mengusung ECO Label yang dapat menghemat pemakaian energi listrik. Hasilnya, printer ini hanya memerlukan daya 21 watt printing dan 0,8 watt saat sleep mode.

5. Canon PIXMA pro 100

Selain seri PIXMA IX ternyata ada pula seri lain dari Canon untuk printer A3. Pada Canon PIXMA Pro 100 ini bisa dibilang sebagai printer kelas menengah keatas. Karena fitur dan spesifikasinya lebih lengkap dibandingkan seri PIXMA IX

Canon PIXMA Pro 100 dilengkapi dengan Air print, wifi, LAN. Ketiga fitur ini akan mendukung aktifitas printing menjadi lebih mudah.

Untuk tknta juga berkualitas tinggi. Karena Canon pro 100 ini sudah dilengkapi tinta 8 warna keluaran Canon Chroma Life ink dengan sistem infus individu. Sehingga akan menghasilkan gambar yang kaya warna dan lebih ekonomis.

Harga priter ini cukup lumayan. Yakni sekitar 5.753.000,-. Harga yang lebih mahal dibandingkan seri PIXMA IX, namun untuk urusan fitur pastinya lebih lengkap.

6. Canon PIXMA Pro 10



Terakhir mengusung nama Pro 10, fitur yang ditawarkan juga cukup superior. Seperti PIXMA Pro 100, printer ini memiliki kelas lebih tinggi dari pada seri PIXMA IX. Fitur yang ditawarkan hampir sama dengan Canon Pro 100 namun ada beberapa uograde dan penambahan fitur pada tipe ini.

Dari segi tinta saja, cukup berkelas. Berkat dukungan LUCIA pigment 10 warna yang akan menghasilkan gambar realistic dan kaya akan warna.

Selain itu, ada fitur pictbridge yang bisa anda gunakan untuk melakukan printing foto yang berada pada sosial media secara langsung. Harga Canon PIXMA Pro 10 paling mahal diantara kelima printer diatas yakni Rp. 7.043.000,-

Secara umum, printer dengan pencetakan mencapai A3 memiliki harga lebih mahal. Untuk printer A3 dengan harga dibawah 3 juta sudah termasuk termurah. Hal ini dikarenakan printer A3 merupakan jenis printer multifungsi yang bisa mencetak dokument warna maupun hitam ukuran A3 dan ukuran dibawahnya.

Jika anda menginginkan printer A3 dengan kualitas terbaik, anda bisa membaca Rekomendasi printer A3 Terbaik semua merk. Di artikel tersebut sudah dijelaskan beberapa printer A3 dari berbagai merk.

Demikian rekomendasi printer A3 Canon termurah ini kami buat, semoga bisa bermanfaat bagi kita semua.
adsense 336x280