Harga printer inkjet terbaik – Printer dengan label inkjet merupakan salah satu jenis printer yang sangat banyak peminatnya. Ini karena dibandingkan jenis laser jet, printer inkjet memiliki harga yang lebih rendah. Ditambah kualitas cetak yang timbul membuatnya memiliki kesan real sehingga untuk mencetak foto hasilnya sangat berkualitas.
Namun, kualitas dari printer inkjet ini juga tentunya dipengaruhi oleh spesifikasi printer tersebut salah satunya terkait resolusi yang dapat tercapai serta jumlah pilihan tinta pada printer ini. Lantas mana printer inkjet terbaik saat ini ?
Daftar 8 Printer Inkjet Terbaik Sampai Saat Ini Versi Omprinter
Pada daftar dibawah, akan kita bahas 8 printer yang didominasi oleh Epson dan Canon. Mengapa dua printer ini mendominasi ? karena berdasarkan pengakuan pengguna, printer inilah yang masuk kedalam jajaran printer yang benar-benar berkualitas.
1. Epson L565 Rp. 4.025.000,-
Epson L565 merupakan salah satu inkjet printer andalan dari Epson. Dengan sistem tinta CIS atau countinously ink system membuat pemakaian tinta menjadi lebih ekonomis karena kita tidak perlu lagi membeli cartridge yang harganya mahal.
Kalau tintanya habis kita tinggal melakukan refill tinta kedalam tabung tinta dengan menginfusnya. Meski lebih hemat, tetapi bagi sebagian orang sistem CIS agak merepotkan saat akan melakukan pengisian.
Selain itu dari segi resolusi juga cukup baik, dengan resolusi mencapai 5.760 x 1.440 dpi, ini akan menawarkan hasil yang tajam serta berkualitas tinggi, tak heran harga printer ini bisa mencapai 4 juta rupiah.
Spesifikasi Epson L565
Type : Color inkjet
Printing methode : On-demand (piezo electric)
Multifunction ready
Max. Paper size : A4
Max. Resolution : 5.760 x 1.440 dpi
Print speed : 33 ppm (b/w)
Print speed : 15 ppm (color)
Connection : USB hi-speed 2.0, Wi-Fi IEEE 802.11b/g/n, Wi-Fi Direct
Network : Ethernet 100 BASE-TX/10 BASE-T
2. Hp Officejet 7612 Wideformat Rp. 3.840.000,-
Printer kedua akan kita bahas dari merk Hp, sebelumnya seri Hp deksjet cukup berhasil menggaet konsumen kelas bawah dengan printer murah harga 500 ribuan. Namun, Hp ternyata tidak hanya menyasar kelas bawah, buktinya ada Hp Office jet ini.
Sesuai dengan namanya, printer ini didesain untuk instansi atau untuk kepentingan kantor. Sehingga spesifikasinya juga menyesuaikan. Seperti contohnya fitur jaringan Ethernet yang memungkinkan printer untuk dihubungkan ke jaringan LAN agar bisa diakses dari client manapun. Spek lainnya bisa simak dibawah.
Spesifikasi Hp Office jet 7612
Type : Color inkjet
Print head: Hp Thermal Technology
Multifunction ready
Max. Paper size : A3
Max. Resolution : 4.800 x1.200 dpi
Print speed : 33 ppm (b/w)
Print speed : 29 ppm (color)
Connection : USB hi-speed 2.0, Wi-Fi IEEE 802.11b/g/n, USB Host Port, 2 RJ-11 Fax
Network : Ethernet
Monthly Volume : Up to 12.000 pages
3. Epson M200 Rp. 2.502.000,-
Kita kembali membahas Epson, selanjutnya printer dengan fitur multifungsi ini menyasar untuk kalangan menengah. Printer ini lebih cocok dipakai untuk melakukan pencetakan mono atau dokumen hitam putih karena resolusinya hanya 1.440x720 dpi.
Meski demikian, printer ini juga mendukung cetak warna. Sama seperti Epson L565 printer ini juga menggunakan sistem infus atau CIS untuk tintanya. Lalu ada pula fitur jaringan Ethernet yang memungkinkan kita untuk menghubungkan printer ke network.
Spesifikasi Epson M200 ;
Type : Color inkjet
Printing methode : On-demand (piezo electric)
Multifunction ready
Max. Paper size : A4
Max. Resolution : 1.440 x 720 dpi with variable droplet technology
Print speed : 34 ppm (b/w)
Connection : USB hi-speed 2.0,
Network : Ethernet 100 BASE-TX/10 BASE-T
Ink sytem : CIS (countinously ink system)
4. Canon PIXMA G3000 Rp. 2.679.000,-
Pada akhir tahun 2015, Canon secara resmi memperkenalkan tiga seri Printer Canon PIXMA Ink Efficient G-Series di Indonesia. Ketiga Printer seri G terbaru itu adalah: PIXMA G1000, PIXMA G2000, dan PIXMA G3000.
Perbedaan di antara ketiganya ada pada fitur yang dibawanya, G1000 adalah Printer dengan fungsi tunggal (hanya mencetak), G2000 lengkap dengan fitur all in one, sementara seri G3000 memiliki fitur all in one ditambah koneksi wifi yang membuatnya bisa diakses dari smartphone dengn koneksi wifi.
Ketiga Printer ini sama-sama menggunakan sistem ink tank tembus pandang dengan kapasitas besar yang dapat mencetak hingga 7000 lembar dokumen warna dan 6000 lembar dokumen hitam-putih. Continuous Ink Supply System (CISS) yang dihadirkan memiliki pemakaian yang ekoniomis serta dapat diisi ulang dengan botol Refill tinta.
Spesifikasi Canon PIXMA G3000
Type : Color inkjet
Multifunction ready
Max. Paper size : A4
Max. Resolution : 4.800 x 1.200 dpi
Print speed : 8.8 ipm (b/w)
Print speed : 5.0 ipm (color)
Connection : USB hi-speed 2.0, Wireless
Network : Protocol TCP/IP
Photo Print speed : Approx 60 sec.
5. Epson L1800 Rp. 7.525.000,-
Epson L1800 adalah printer A3+ Borderless pertama di dunia yang menerapkan sistem CIS 6 colors yang menjadikannya cukup berkualitas dengan biaya cetak yang rendah. Printer ini sangat ideal bagi Anda yang berkecimpung didunia fotografi, atau untuk keperluan seperti pencetakan dokumen grafis dengan lebar mencapai A3 (calender, poster dan lainnya).
Sistem CIS yang diusung serta harga botol refill tinta yang terjangkau membuat pemakaian serta biaya cetak printer ini cukup murah.Dengan 6 buah botol tinta starter kit, printer L1800 mampu mencetak 1.500 halaman borderless foto ukuran 4R, 2600 lembar dokumen hitam putih dan 4700 lembar dokumen berwarna.
Spesifikasi Epson L1800 ;
Type : Color inkjet
Printing methode : On-demand (piezo electric)
Max. Paper size : A3+
Max. Resolution : 5.760 x 1.440 dpi
Print speed : 15 ppm
Connection : USB hi-speed 2.0
Weight : 13 Kg
Ink system : CIS 6 colors
6. Canon PIXMA IX6780 Rp. 3.707.000,-
Resolusi menjadi keunggulan utama dari Canon PIXMA IX6780, memiliki resolusi mencapai 9.000 x 2.400 dpi menjadikannya printer beresolusi tinggi dengan harga yang tidak terlalu mahal. Untuk sistem tintanya, Canon IX6870 menggunakan cartridge 4 warna.
Cartridge tersebut terdiri dari hitam, cyan, magenta dan yellow. Ada dua buah ukuran cartridge yang bisa anda pilih, yakni regular dan XL. Salah satu cartridge yang dipakai adalah PGI-755 yang memiliki jenis pigment ink yang dapat mencetak hingga 800 halaman untuk teks hitam, ukuran untuk cartridge ini bahkan tersedia sampai ukuran XXL.
Canon PIXMA iX6870 pada dasarnya merupakan printer dengan konsumsi daya rendah, selama aktif printer ini hanya menkonsumsi daya sebesar 24 Watt dan 2 Watt ketika stand-by. Dengan adanya fitur Auto Power On konsumsi daya menjadi semakin hemat.
Pada mode ini, printer akan mati apabila tidak dipakai dalam rentang waktu tertentu dan otomatis hidup ketika ada perintah mencetak dari komputer. Saat pada mode auto ini printer memakan daya listrik hanya 0.3 watt.
Spesifikasi Canon PIXMA IX6870
Type : Color inkjet
Max. Paper size : A4
Max. Resolution : 9.000 x 2.400 dpi
Print speed : 15 ppm (b/w)
Print speed : 10.4 ppm (color)
Connection : USB hi-speed 2.0, wireless
Monthly volume : up to 12.000 pages
7. Epson L805 Rp. 4.250.000,-
Epson L805 merupakan printer lain yang juga menggunakan sistem CIS 6 warna, sehingga hasli yang didapat saat mencetak dokumen lebih spesifik dan kaya akan perpaduan warna. Seperti yang kita bahas diatas sistem CIS memiliki kelebihan pada efisiensi pemakaian.
Botol tinta yang digunakan untu refill juga dilengkapi sistem dimana tinta tidak akan tumpah atau menetes berantakan saat Anda selesai mengisi ulang tint. Menggunakan tinta ini, anda dapat mencetak hingga 1.800 foto dari set tinta Epson.
Selain itu dengan adanya fitur wireless, anda juga bisa mencetak dokumen apapun langsung dari smartphone anda menggunakan koneksi wifi. Cukup hidupkan wifi pada kedua perangkat lalu gunakan bantuan Epson Connect.
Kelebihan lain dari printer ini adalah ukurannya yang ringkas dan minimalis sehingga mudah diletakkan di mana saja. Untuk mencetak foto, printer ini dapat mencetak foto borderless hingga ukuran A4, serta dapat mencetak langsung ke CD dan DVD dengan kecepatan cetak foto sekitar 12 detik per foto.
Spesifikasi Epson L805
Type : Color inkjet
Printing methode : On-demand (piezo electric)
Max. Paper size : A4
Max. Resolution : 5.760 x 1.440 dpi
Print speed : 37 ppm (b/w)
Print speed : 38 ppm (color)
Connection : USB hi-speed 2.0, Wi-Fi IEEE 802.11b/g/n
Ink system : CIS 6 colors
8. Hp Officejet 250 Mobile Rp. 4.750.000,-
HP OfficeJet 250 adalah Printer berukuran minimalis yang memudahkan Anda untuk bisa mencetak dokumen dari mana saja kapanpun. Sesuai dengan namanya, printer ini mendukung mobilisasi kita dengan kata lain Hp officejet 250 bisa kita masukan kedalam tas dan dibawa kemana-mana.
Bagaimana dengan powernya ? berbeda dengan printer inkjet lain, printer ini menggunakan baterai yang dapat dicharging.
Sementara hasil cetaknya juga bisa dinilai cukup baik untuk sekelas printer mobile, dengan resolusi 1.200 dpi dan kecepatan hingga 10 ppm membuatnya cukup baik. Printer HP OfficeJet 250 bisa digunakan untuk mencetak foto menggunakan jenis kertas apapun.
Fitur lain yang wajib pada mobile printer adalah wifi, printer ini juga sudah menggunakan fitur wifi dengan fitur wifi direct. Fungsi WiFi dengan WiFi Direct memudahkan Anda menghubungkan Printer ke perangkat dengan WiFi, walau tanpa bantuan Router. Selain melalui WiFi, Anda juga mencetak dokumen melalui perangkat dengan koneksi Bluetooth. Kelebihan Bluetooth adalah Anda tidak perlu bergantung pada konektivitas jaringan WiFi dan lebih hemat listrik.
Spesifikasi Epson Office jet 250 Mobile ;
Type : Color inkjet
Print head : Hp Thermal technology
Max. Paper size : A4
Max. Memory : 128 MB
Connection : USB hi-speed 2.0 device, USB 2.0 Host, Wi-Fi
Monthly Volume : Up to 500 pages
Demikian artikel lengkap dan jelas mengenai daftar harga printer inkjet terbaik dan murah. Semoga bisa menambah wawasan kita dan bermanfaat bagi kita semua.
- Home
- Rekomendasi
- 8 Printer Inkjet Terbaik Saat Ini Dengan Harga Bersahabat